Guru Terpaksa Keluar dari Zona Nyaman di Tengah Pandemi Covid-19
indoposco.id - on 05 May 2021

Source: https://indoposco.id/guru-terpaksa-keluar-dari-zona-nyaman-di-tengah-pandemi-covid-19/

Summary:

INDOPOSCO.ID – Di tengah Pandemi Covid-19, mendorong para guru untuk keluar dari zona nyaman. ”Para guru dipaksa ke luar dari zona nyaman mereka selama ini dan belajar platform baru, serta memahami kekuatan platform baru tersebut dalam memberikan pembelajaran,” ujar Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim dalam International Webinar By 7 SEAMEO Centres Indonesia, di Jakarta, Senin (3/5/2021).
Dia menambahka, pandemi juga membuat orang tua berpartisipasi dalam pendidikan anak. “Selama ini kita tak pernah melihat orang tua membuka text book dan memahami kurikulum. Saya pikir ini adalah hal yang sangat positif di samping tingkat stress yang diakibatkan oleh pembelajaran jarak jauh ini,” tandasnya.
Nadiem mengatakan, penggunaan teknologi antara guru, orang tua, dan siswa adalah hal yang belum pernah dilihat sebelumnya. “Kolaborasi segitiga ini akan menciptakan kesempatan-kesempatan baru lain dalam meningkatkan partisipasi belajar,” ujarnya dilansir Antara.
Saat ini, lanjut Nadiem, Indonesia harus dapat menghapus gap teknologi di seluruh negeri dan memberikan akses internet yang merata demi perkembangan dunia pendidikan di Indonesia. “Dan yang terpenting untuk meningkatkan hasil belajar adalah teknologi bagi para guru,” katanya.
Menurut Nadiem, teknologi bagi guru dapat mengurangi waktu guru dalam tugas-tugas manual dan fokus pada waktu berpikir dan kolaborasi bersama guru lain untuk menciptakan pembelajaran yang lebih efektif.
“Teknologi bagi guru akan memberikan pengaruh sangat besar terhadap mutu pendidikan di masa depan. Teknologi bagi guru juga bisa menciptakan tugas khusus bagi setiap siswa,” tandasnya. (aro)

Share this: